Wednesday, 15 June 2022 12:11

Cacar Monyet Mewabah, WHO Bakal Gelar Pertemuan Komite Darurat

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan membentuk komite ahli darurat untuk menentukan apakah wabah cacar monyet yang secara misterius meluas menyebar ke luar Afrika harus dianggap sebagai darurat kesehatan global. Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dilansir dari US News Rabu (15/6/2022) mengatakan, pihaknya memutuskan untuk mengadakan komite darurat pada 23 Juni mendatang karena virus tersebut baru-baru ini telah menunjukkan perilaku yang tidak biasa dengan menyebar di negara-negara jauh di luar bagian Afrika di mana virus itu endemik.

Inggris pada Senin menyatakan memiliki 470 kasus cacar monyet di seluruh negeri. Ilmuwan Inggris pekan lalu menyatakan mereka tidak tahu apakah penyebaran penyakit ini di Inggris telah mencapai puncaknya. Republika

Read 113 times Last modified on Wednesday, 15 June 2022 12:41