Friday, 07 October 2022 08:14

Jepang ingin tingkatkan sertifikasi halal obat dan alat kesehatan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Direktur Jenderal Federation of Pharmaceutical Manufacturers’ Association of Japan (FPMAJ) Toshihiko Miyajima mengatakan pihaknya ingin meningkatkan sertifikasi halal untuk obat-obatan dan alat kesehatan.Hal itu dikatakannya usai penandatanganan letter of intent (LoI) kerja sama obat-obatan dan alat kesehatan dengan Indonesia yang diikuti dari Tokyo Kamis.

Menurut dia sertifikasi halal Indonesia sudah diakui dunia sehingga dapat menjadi pakem yang kuat bagi sertifikasi halal untuk obat-obatan dan alat kesehatan di Jepang. Nantinya. menurut Toshihiko sertifikasi halal bukan hanya untuk obat-obatan atau alat kesehatan yang terkait dengan COVID-19. seperti tes antigen dan PCR melainkan juga obat-obatan tradisional. (antara)

Read 155 times Last modified on Friday, 07 October 2022 10:08