Sunday, 09 September 2018 08:57

RI-Korsel Perkuat Kemitraan Dan Investasi Industri Manufaktur

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
foto : Antara foto : Antara

 

Indonesia dan Korea Selatan berpotensi memperkuat kemitraan di bidang ekonomi, terutama peningkatan investasi sektor industri manufaktur. Peluang kolaborasi kedua negara ini akan terealisasi dalam rangkaian agenda kunjungan kenegaraan Presiden RI Joko Widodo ke Negara itu pada 10 dan 11 September ini. Antara melaporkan, Menteri Perindustrian RI Airlangga Hartarto di Jakarta, Sabtu (8/9) mengatakan, kunjungan tersebut sebagai kunjungan balasan Presiden Korea Selatan  Moon Jae–in ke Indonesia pada tahun 2017.

Saat itu, Pemerintah Indonesia dan Korea Selatan telah sepakat membuat payung kerja sama dalam upaya mempercepat pengembangan sektor industri potensial. Menurut Menteri Airlangga, komitmen bilateral sudah ditandai melalui penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto bersama Menteri Perdagangan, Industri, dan Energi Korea Selatan Paik Un-gyu dengan disaksikan Presiden Joko Widodo dan Presiden Moon Jae-in di Istana Bogor, Jawa Barat, 9 November 2017. antara

Read 432 times Last modified on Monday, 10 September 2018 07:10