Monday, 24 December 2018 10:09

Menpar instruksikan penghentian seluruh aktivitas promosi wisata di Selat Sunda

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Menpar instruksikan penghentian seluruh aktivitas promosi wisata di Selat Sunda (Hanni Sofia) Menpar instruksikan penghentian seluruh aktivitas promosi wisata di Selat Sunda (Hanni Sofia)

Menteri Pariwisata RI Arief Yahya mengatakan, dalam fase tanggap darurat bencana, ia mengintruksikan agar seluruh aktivitas promosi wisata di destinasi terdampak bencana yang terjadi di area Selat Sunda, dihentikan untuk sementara waktu. Menteri Arief Yahya beserta seluruh jajaran Kementerian Pariwisata melalui keterangan tertulis di Jakarta, Minggu (23/12), seperti ditulis Antara juga menyampaikan  duka cita yang mendalam kepada seluruh korban gelombang laut di Kawasan Pantai di Banten, Lampung Selatan, dan yang berada di area Selat Sunda.

Menurutnya, bencana alam merupakan hal yang bisa terjadi di mana saja dan menimpa siapa pun kapan saja. Sejak peristiwa terjadi, Menteri memimpin langsung koordinasi penanganan bencana dengan seluruh jajaran Kementerian Pariwisata. ant.

Read 537 times Last modified on Monday, 24 December 2018 10:19