Monday, 04 February 2019 13:37

Kelapa sawit paling produktif hasilkan minyak nabati

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

 

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia Darmin Nasution menyatakan, komoditas kelapa sawit menjadi produk perkebunan paling produktif dalam menghasilkan minyak nabati daripada komoditas lainnya, seperti bunga matahari dan kacang kedelai. Seperti dikutip Antara, Darmin Nasution  dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (4/2) menjelaskan, pertimbangannya adalah diperlukan lahan sampai delapan atau sembilan kali lipat lebih luas bagi komoditas lainnya untuk menghasilkan satu ton minyak nabati.

Hal tersebut disimpulkan dari hasil studi yang dilakukan oleh Satuan Tugas Kelapa Sawit International Union for Conservation of Nature, analisis obyektif tentang dampak kelapa sawit terhadap keanekaragaman hayati secara global, dan menawarkan solusi untuk pelestarian lingkungan. Ia menambahkan,  kelapa sawit hanya membutuhkan 0,26 hektar  lahan untuk memproduksi satu ton minyak nabati, sedangkan minyak nabati dari bunga matahari memerlukan 1,43 hektar lahan dengan hasil produksi yang sama. Bahkan, komoditas kacang kedelai memerlukan dua hektar lahan untuk menghasilkan satu ton minyak nabati. ant.4.2’19.mar 

Read 573 times Last modified on Monday, 04 February 2019 18:20