Tuesday, 09 July 2019 00:00

Festival Babukung 2019

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Festival Babukung 2019 Kalimantan Tengah. Festival Babukung 2019 Kalimantan Tengah. Foto : kemenpar.go.id

Babukung adalah sejenis tarian ritual adat kematian Suku Dayak Tomun di Lamandau, Kalimantan Tengah. Tarian ini menggunakan topeng dengan karakter hewan tertentu yang disebut Luha, sedangkan para penari disebut Bukung. Bukung-bukung ini datang dari desa tetangga atau kelompok masyarakat dengan tujuan menghibur keluarga yang berduka sambil menyerahkan bantuan. Melihat keunikan dan keeksotisan Babukung, Pemerintah Kabupaten Lamandau mengangkatnya menjadi salah satu agenda rutin festival budaya bernama Festival Babukung. Festival Babukung sudah digelar sejak tahun 2014.

Festival Babukung tahun ini akan digelar tanggal 17 hingga 19 Juli di Lamandau. Festival ini akan mengangkat dan mempromosikan budaya dan seni tari dalam bukung itu sendiri.  Keistimewaan Festival Babukung dengan festival atau ritual kematian lainnya juga terletak pada rangkaian acara. Ada kegiatan-kegiatan lain yang akan diselenggarakan Pemerintah Daerah Lamandau selama acara berlangsung. Mulai dari karnaval topeng, bukung big sale, workshop pembuatan bukung, hingga lomba photography.

Target kunjungan pada kegiatan Festival Babukung Tahun 2019 untuk wisatawan mancanegara berjumlah 250 orang dan Wisatawan Nusantara 10.000 orang. Festival ini sendiri sudah dilaunching pada Press Conference Calender of Event Kalimantan Tengah, pada 18 Maret 2019 kemarin di Kementerian Pariwisata. Menariknya, pada tahun 2015 lalu, Pemerintah Kabupaten Lamandau menggelar event "Festival 1000 Bukung" dan mencatatkan festival ini sebagai penampilan penari topeng terbanyak pada museum rekor Indonesia.

 

Read 1530 times Last modified on Tuesday, 09 July 2019 12:13