Sumarno

Sumarno

22
May

VOInews, Jakarta: Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menggencarkan aksi penyelamatan dan pemanfaatan keanekaragaman hayati Indonesia yang bertepatan dengan peringatan Hari Biodiversitas Internasional. Kepala BRIN Laksana Tri Handoko dalam keterangan tertulis dikutip Antara Minggu mengatakan upaya penyelamatan keanekaragaman hayati (kehati) Indonesia telah menjadi program prioritas riset BRIN.

Sementara itu Deputi Bidang Fasilitasi Riset dan Inovasi BRIN Agus Haryono menyampaikan dalam rangka peringatan Hari Biodiversitas Internasional 2023. Badan Riset dan Inovasi Nasional menyelenggarakan Biodiversity Week bertema “From Agreement to Action: Build Back Biodiversity” - Menyulam Aksi Penyelamatan dan Pemanfaatan Berkelanjutan Keanekaragaman Hayati Indonesia. Acara akan digelar pada Senin 22 Mei 2023 secara hybrid dari Green House Biodiversitas, Kawasan Sains Teknologi Soekarno Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Cibinong. (antara)

22
May

VOInews, Jakarta: Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron di Hiroshima Jepang Minggu guna membahas soal keanggotaan Indonesia di Financial Action Task Force (FATF) hingga pertahanan. Presiden Joko Widodo dalam kesempatan tersebut berharap dukungan Prancis agar Indonesia diterima sebagai anggota FATF. Indonesia satu-satunya negara G20 yang belum menjadi anggota FATF.

Presiden Joko Widodo juga meminta dukungan Macron agar Indonesia-EU Comprehensive Economic Partnership Agreement (IUE-CEPA) dapat segera selesai pada 2024. Kedua kepala negara tersebut juga membahas mengenai investasi sektor strategis. Presiden Joko Widodo menyambut baik keikutsertaan perusahaan asal Prancis pada proyek hilirisasi Indonesia dan bantuan Prancis melalui The Agence Française de Développement (AFD) sebesar 500 juta euro, serta pembentukan Sekretariat Just Energy Transition Partnership (JETP) di Indonesia. Di bidang pertahanan dan alat utama sistem persenjataan (alutsista) Jokowi menyambut baik rencana joint venture antara PT Len Industri dan Thales. (antara)

22
May

VOInews, Jakarta: Ibu Negara Iriana Joko Widodo menghadiri program bagi para pendamping pemimpin negara-negara mitra G7 yang hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 di Hiroshima, Jepang Minggu. Berdasarkan siaran pers yang diterima di Jakarta Minggu usai mengikuti upacara peletakan karangan bunga di Hiroshima Peace Memorial Park Iriana bersama para istri pemimpin negara lain menggunakan bus menuju Shukkei-en Garden.

Iriana kemudian bersama para pendamping lainnya menuju Seifukan Tea House yang masih berada di kawasan Shukkei-en Garden untuk melihat dan mempelajari "Maki-e" yang merupakan salah satu seni kerajinan khas Jepang. Mengakhiri rangkaian kegiatan pada program pendampingi Iriana, Yuko Kishida dan para pendamping lainnya melakukan pemberian makan ikan koi yang ada di kolam ikan di kawasan Shukkei-en Garden. (antara)

22
May

VOInews, Jakarta: Kesuksesan Timnas U-22 Indonesia merebut medali emas SEA Games 2023 membuat Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI menyiapkan program khusus sepak bola berupa Liga Antar Kampung (Tarkam). terutama untuk usia dini. Hal itu disampaikan Staf Khusus Menpora Alvin Suryohadiprojo dalam keterangan tertulis Minggu.

Menurut Alvin. keberhasilan Timnas U-22 tersebut menjadi tonggak sejarah kebangkitan sepak bola di Indonesia dan diharapkan momen tersebut segera dieksekusi demi memperlancar estafet prestasi. Tim Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja sukses memenuhi target pemerintah dengan 87 emas, 80 perak dan 109 perunggu. Dari jumlah tersebut ada cabang yang pertama kali meraih emas, yakni sepak bola dengan menunggu 32 tahun, serta basket putri yang merebut emas pertama sejak kejuaraan tersebut digelar. (antara)