Monday, 22 May 2023 07:10

Jokowi dan Macron bahas keanggotaan FATF hingga pertahanan

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

VOInews, Jakarta: Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron di Hiroshima Jepang Minggu guna membahas soal keanggotaan Indonesia di Financial Action Task Force (FATF) hingga pertahanan. Presiden Joko Widodo dalam kesempatan tersebut berharap dukungan Prancis agar Indonesia diterima sebagai anggota FATF. Indonesia satu-satunya negara G20 yang belum menjadi anggota FATF.

Presiden Joko Widodo juga meminta dukungan Macron agar Indonesia-EU Comprehensive Economic Partnership Agreement (IUE-CEPA) dapat segera selesai pada 2024. Kedua kepala negara tersebut juga membahas mengenai investasi sektor strategis. Presiden Joko Widodo menyambut baik keikutsertaan perusahaan asal Prancis pada proyek hilirisasi Indonesia dan bantuan Prancis melalui The Agence Française de Développement (AFD) sebesar 500 juta euro, serta pembentukan Sekretariat Just Energy Transition Partnership (JETP) di Indonesia. Di bidang pertahanan dan alat utama sistem persenjataan (alutsista) Jokowi menyambut baik rencana joint venture antara PT Len Industri dan Thales. (antara)

Read 598 times Last modified on Monday, 22 May 2023 08:18