29
October

 

Pemerintah Malaysia menyatakan sangat prihatin atas meningkatnya permusuhan terbuka terhadap Muslim. Malaysia mengutuk retorika yang menghasut tindakan provokatif yang mencemarkan nama baik Islam.Hal itu dikatakan Menteri Luar Negeri Malaysia, Dato Seri Hishamuddin Hussein dalam pernyataannya di Putrajaya, Rabu. Malaysia berkomitmen untuk menjunjung tinggi kebebasan berbicara dan berekspresi selama hak-hak dijalankan dengan hormat dan tanggung jawab agar tidak melanggar pada atau melanggar hak orang lain. Tindakan seperti itu, menurut Dato Sri, bersifat provokatif dan tidak menghormati  lebih dari dua miliar Muslim di seluruh dunia. Malaysia akan terus bekerja sama dengan komunitas internasional untuk saling mempromosikan menghormati antar agama dan mencegah ekstremisme agama di semua tingkatan.REPUBLIKA

28
October

 

Presiden Filipina Rodrigo Duterte, memerintahkan Kementerian Kehakiman meluncurkan penyelidikan menyeluruh terhadap korupsi di semua badan pemerintah, Selasa (27/10). Dia mengakui, negaranya terus diganggu korupsi.Sampai saat ini tidak melemah, justru semakin kuat.

Duterte berjanji akan memfokuskan sisa masa jabatannya pada pemberantasan korupsi.Ucapan itu sesuai dengan janjinya memerangi korupsi, kejahatan, dan obat-obatan terlarang, ketika memenangkan jabatan presiden 2016.republika

28
October

 

Otoritas India melaporkan sedikitnya 36 ribu kasus virus Corona (COVID-19) dalam sehari di wilayahnya.Angka ini tercatat sebagai tambahan kasus harian terendah dalam tiga bulan terakhir di negara ini.Seperti dilansir Associated Press dan CNN, Selasa (27/10/2020), Kementerian Kesehatan India melaporkan 36.470 kasus Corona dalam 24 jam terakhir.

Angka ini tercatat sebagai tambahan harian terendah sejak 17 Juli lalu, saat India mencatat 35.065 kasus Corona dalam sehari.India terus melaporkan tren penurunan kasus Corona dalam beberapa waktu terakhir.detik

28
October

 

Arab Saudi pada Selasa mengecam kartun yang menghina Nabi Muhammad dan segala upaya untuk mengaitkan Islam dengan terorisme.Namun, Arab Saudi tidak menggemakan seruan dari berbagai negara Muslim lainnya untuk mengambil tindakan terkait gambar Nabi yang dipajang di Prancis.

Pejabat Kementerian Luar Negeri Arab Saudi melalui pernyataan juga mengatakan negara Teluk itu mengecam semua aksi terorisme. antara