Kementerian Pertanian mendorong pengembangan ekspor tanaman hias atau flori mengingat permintaan pembeli dari luar negeri cukup tinggi. Direktur Buah dan Florikultura Direktorat Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian, Liferdi Lukman usai pembukaan Agri-Flori Expo di Kota Magelang, Jawa Tengah, Jumat mengatakan, pengembangan Kementerian Pertanian ke depan berorientasi pada ekspor. Menurut Liferdi ekspor flori terus meningkat.
Minggu depan ada permintaan bunga krisan putih dari Jepang 10.000 tangkai tetapi hanya mampu menyediakan 6.000 tangkai. Dikatakan, pihaknya melihat prospek untuk ekspor flori ini ke depan cukup terbuka lebar dan ini bisa menjadi upaya memajukan perekonomian. Ia menambahkan, jika dibandingkan dengan komoditas lain, keuntungan usaha flori ini bisa delapan kali lipat. (antara)