Wednesday, 11 March 2020 13:59

130 investor Belanda bidik peluang investasi di Indonesia

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Menteri Perdagangan Luar Negeri dan Kerja Sama Pembangunan Belanda Sigrid Kaag di Jakarta, Senin (10/3/2020). ANTARA/ Sella Panduarsa Gareta Menteri Perdagangan Luar Negeri dan Kerja Sama Pembangunan Belanda Sigrid Kaag di Jakarta, Senin (10/3/2020). ANTARA/ Sella Panduarsa Gareta

 

 Sebanyak 130 investor asal Belanda membidik berbagai peluang kerja sama ekonomi dan investasi berkelanjutan dengan Pemerintah Indonesia dan pelaku bisnis di Tanah Air. Menteri Perdagangan Luar Negeri dan Kerja Sama Pembangunan Belanda Sigrid Kaag kepada ANTARA di Jakarta, Selasa berharap untuk membangun kemitraan yang lebih dalam dan platform kolaborasi dengan Indonesia, baik government to government (G2G), tetapi juga business to business (B2B).

Ia menyampaikan, tidak hanya delegasi bisnis, dalam kunjungan kali ini, Pemerintah Belanda membawa serta perwakilan dari universitas, lembaga pengetahuan, hingga perusahaan yang telah berinvestasi di Indonesia maupun yang baru memiliki rencana.Menurut Kaag, Belanda tertarik bekerja sama dalam bidang pembangunan berkelanjutan, pertanian, produksi pangan, pengelolaan air, pembangunan inklusif, serta berbagai bidang terkait sektor yang berkelanjutan.ant.11.3’20.mar

Read 438 times Last modified on Wednesday, 11 March 2020 15:16