Kementerian Pertanian menggencarkan Gerakan Percepatan Tanam Padi di sejumlah daerah agar jadwal tanam tidak mundur termasuk untuk mengantisipasi terjadinya krisis pangan saat pandemi COVID-19.Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, dalam keterangannya di Jakarta, Jumat, mengatakan pihaknya meminta kepada seluruh penyuluh pertanian dan petani di Indonesia agar segera melakukan Gerakan Percepatan Tanam Padi serentak.Merespons arahan Presiden Jokowi untuk antisipasi krisis pangan maka harus dilakukan Gerakan Percepatan Tanam Padi, meskipun di beberapa daerah surplus beras.
Ia mengatakan untuk menghindari adanya krisis pangan, semua harus bekerja lebih keras, lebih terpadu, dan lebih gotong royong agar pangan rakyat bisa terjamin.Ditegaskan, krisis pangan tidak boleh terjadi di Indonesia, harus hadapi dengan kerja keras, dengan semangat pantang menyerah.Oleh karena itu harus siapkan strategi untuk menghadapi tantangan tersebut yaitu dengan dua langkah konkret, penanaman yang lebih cepat dan momentum penyaluran sarana dan prasarana yang tepat . Antara