Kementerian Kelautan dan Perikanan-KKP siap membuka peluang kolaborasi seluas-luasnya dengan berbagai kementerian/lembaga, pemerintah daerah-pemda, hingga ormas baik lokal maupun asing guna mempercepat pertumbuhan ekonomi. Hal itu dikatakan Sekretaris Jenderal KKP, Antam Novambar, dalam siaran pers yang diterima kantor berita Antara di Jakarta, Minggu. Antam menjelaskan, sepanjang 2017 hingga 2019 sudah terjalin 53 Perjanjian Kerja Sama dan 57 Kesepakatan Bersama/Nota Kesepahaman antara KKP dengan berbagai pihak.
Kerja sama itu, meliputi berbagai berbagai bidang, seperti pengelolaan hasil perikanan berkelanjutan, riset, pembinaan/perlindungan terhadap nelayan dan pembudidaya, hingga konservasi di sektor kelautan dan perikanan. Di antaranya dengan tiga ormas asing atau international NGO yakni Environmental Defense Fund (EDF), Sustainable Fisheries Partnership (SFP), dan Marine Stewardship Council (MSC). Disamping kerja sama dengan pemda dan ormas lokal yang jumlahnya lebih banyak. Selain dengan ormas, kolaborasi KKP dengan kementerian/lembaga dan pemda terus diperkuat. Antara