Tuesday, 11 August 2020 07:08

Wapres: Hakteknas Momen Tepat Kembangkan Inovasi Vaksin COVID-19

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-25 Tahun 2020 menjadi momen tepat bagi anak-anak bangsa mengembangkan inovasi dalam menciptakan vaksin COVID-19.Ma'ruf Amin saat menyampaikan sambutan dalam pembukaan acara peringatan Hakteknas ke-25 di Jakarta, Senin berharap ini  menjadi jawaban dalam kemandirian bangsa dalam menghadapi tantangan yang ada, khususnya di tengah masa pandemi COVID-19.Ma'ruf  Amin mengatakan peran teknologi dan inovasi saat ini menjadi hal yang paling diperlukan di tengah kondisi pandemi COVID-19 yang hingga kini belum ditemukan vaksin dan obatnya.

Lewat peringatan Hakteknas ke-25, Ma'ruf juga berharap seluruh masyarakat semakin sadar tentang pentingnya inovasi dan budaya ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) pada kehidupan sehari-hari.Terutama saat pandemi COVID-19  diperlukan inovasi-inovasi baru untuk menjawab tantangan yang ada.Saat ini diperlukan inovasi baru dalam bidang kesehatan, ekonomi dan pendidikan. antara

Read 318 times Last modified on Tuesday, 11 August 2020 11:55