(Voinews) Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy berharap Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) meningkatkan kompetensi riset Indonesia. Harapan itu disampaikannya dalam Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-26 di Jakarta, Selasa. Pada acara yang sama, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, momentum perayaan Hakteknas ke-26 menjadi sangat spesial, karena bertepatan dengan pembentukan BRIN sebagai lembaga pelaksana penelitian, pengembangan, pengkajian dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) yang terintegrasi. Airlangga berharap integrasi unit riset itu dapat menciptakan kondisi ekonomi yang berfokus pada ekonomi digital dan ekonomi hijau. antara