(voinews.id)Presiden Joko Widodo akan memberikan insentif untuk pelaku industri perfilman agar tetap produktif di tengah masa sulit pandemi COVID-19. Hal itu disampaikan Ketua Komite Festival Film Indonesia (FFI) Bidang Penjurian 2021 Garin Nugroho di Istana Kepresidenan, Jakarta, usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Senin. Garin menjelaskan, insentif dari pemerintah akan terkait dengan modal produksi untuk meningkatkan produktivitas industri film Indonesia.
Kementerian Keuangan dan para pemangku kepentingan di industri film sedang merumuskan skema teknis insentif tersebut. Dalam pertemuan dengan Presiden, Komite FFI menyampaikan undangan kepada Presiden Joko Widodo untuk menghadiri malam penganugerahan Festival Film Indonesia (FFI) 2021 pada 10 November 2021. (antara)