(voinews.id)Perusahaan jaringan infrastruktur energi surya asal Australia, Sun Cable, melalui proyek Australia-ASEAN Power Link (AA Power Link) mengumumkan investasinya di Indonesia senilai 2,58 miliar dolar AS untuk proyek ekspor listrik dari Darwin ke Singapura. Keputusan Sun Cable untuk berinvestasi lebih dari 2 miliar dolar AS di Indonesia ini membuktikan bahwa Indonesia mendukung energi terbarukan di ASEAN untuk mengurangi emisi karbon dan menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi generasi masa depan.
Demikian dikatakan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers daring, Kamis. Luhut mengatakan, dalam proyek tersebut, AA Power Link akan melakukan pengadaan beberapa bagian dari infrastruktur energi terbarukan dari Indonesia, termasuk kemungkinan pengadaan energy storage dari pelaku bisnis di Indonesia. (antara)