(voinews.id) Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia akan memanfaatkan peran sebagai Ketua Presidensi Kelompok 20 (Group of 20.G20) untuk berkontribusi pada upaya pemerataan kemakmuran dunia.Kepercayaan memegang Presidensi G20 akan dioptimalkan,digunakan untuk berkontribusi bagi kemakmuran dunia yang merata,yang lebih adi dan lebih inklusif bagi dunia.Hal tersebut dikatakan Presiden Joko Widodo pada Milad (Ulang Tahun) ke-109 Muhammadiyah (Organisasi Islam )Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, Kamis.
Menurut Presiden semua patut bersyukur Indonesia dipercaya sebagai Ketua Presidensi G20.Indonesia menjadi negara berkembang pertama yang mendapat kepercayaan dan kehormatan besar ini.Presiden Joko Widodo mengatakan, pengakuan tersebut menunjukkan Indonesia mampu dan bisa.Presiden menambahkan,kemakmuran dunia harus lebih adil dan inklusif.G20 harus berperan untuk membentuk dunia yang tangguh terhadap krisis serta kuat menghadapi dampak-dampak perubahan iklim.antara