Thursday, 25 November 2021 10:01

Presiden Jokowi minta aktivitas ekonomi optimis tapi tetap hati-hati

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Presiden Joko Widodo di Jakarta, Rabu mengingatkan para pelaku industri maupun regulator di sektor keuangan agar tetap optimistis menyongsong 2022, meski harus tetap bertindak secara hati-hati. Presiden Jokowi menyampaikan hal tersebut pada pertemuan Tahunan Bank Indonesia tahun 2021 yang juga dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju antara lain Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, maupun Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo. Presiden Jokowi juga mengakui selama 1,5 tahun pandemi COVID-19 melanda dampaknya sudah menjalar ke berbagai sektor.Berdasarkan data yang dimiliki pemerintah, Presiden Jokowi memaparkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2021 adalah 7,07 persen. Namun pada kuartal III-2021 turun menjadi 3,51 persen. Tapi saat ini, menurut Presiden Jokowi, aktivitas ekonomi sudah mulai bergerak kembali. ANTARA

Read 349 times Last modified on Thursday, 25 November 2021 10:27