Wednesday, 13 April 2022 08:10

Erick dorong Program Makmur tingkatkan lapangan kerja sektor pertanian

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN)  Erick Thohir mendorong program Makmur yang merupakan singkatan dari Mari Kita Majukan Usaha untuk meningkatkan lapangan pekerjaan di sektor pertanian. Erick Thohir di Jakarta, Selasa mengatakan, upaya tersebut seiring dengan target swasembada pangan, terutama pada saat ini untuk komoditas gula. Program ekosistem Makmur ini memastikan pembukaan lapangan pekerjaan dan meningkatkan pendapatan petani lebih tinggi daripada sebelumnya.

Sebelumnya Wakil Direktur Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Eko Listiyanto menilai peranan BUMN sangat penting dalam mendukung dan menyuarakan agenda G20 terkait peningkatan kesejahteraan petani.Menurut Eko, ketika berbicara mengenai ketahanan pangan maka petani merupakan pihak yang berperan dalam mengeksekusi hal tersebut. Dengan demikian, kesejahteraan petani menjadi strategi utama melalui program-program yang diinisiasi oleh BUMN seperti Program Makmur. antara

Read 195 times Last modified on Wednesday, 13 April 2022 10:15