Friday, 17 August 2018 08:43

Kunjungan Pesawat Angkatan Udara Prancis ke Jakarta dalam rangka Misi Pegasus 2018

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Angkasa Riview Angkasa Riview

 

Pesawat Angkatan Udara Prancis akan berkunjung ke Jakarta, Indonesia, dalam rangka Misi Pegasus 2018.  Melalui rilisnya yang diterima Voice of Indonesia di Jakarta, Kamis (16/8), Kedutaan Besar Prancis melaporkan, usai mengikuti latihan “Pitch Black” di Australia, kontingen Angkatan Udara Prancis ini akan berada di Indonesia, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, dari tanggal 19 sampai dengan 24 Agustus. Kunjungan ke Indonesia kali ini akan dapat memperdalam hubungan yang terbina di antara angkatan udara kedua Negara, dan menjadi ajang untuk memamerkan keunggulan industri pesawat pertahanan Prancis kepada para mitranya  di Indonesia.

Misi “Pegasus 2018” merupakan bagian dari upaya menjaga kesiagaan para pilot tempur untuk dikirim ke mana pun di dunia dan menunjukkan kemampuan proyeksi kekuatan udara Prancis. Selain Indonesia, pesawat-pesawat Angkatan Udara Prancis yang terdiri atas 3 pesawat tempur Rafale dan 1 pesawat angkut militer Airbus A400M ini akan berkunjung juga ke sejumlah negara di wilayah Asia., yaitu Malaysia, Vietnam, Singapura, dan India. Kedubes Prancis.

Read 660 times Last modified on Friday, 17 August 2018 18:01