Tuesday, 16 October 2018 09:10

Indonesia Dan Palestina Kerja Sama Keamanan Obat

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Indonesia membantu Palestina untuk peningkatan kapasitas bidang pengawasan obat, sebagai bagian dari komitmen kemitraan Selatan-Selatan. Demikian dikatakan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny Lukito di Jakarta, Senin di sela pelatihan yang melibatkan dua negara bertema Strengthening Cooperation in The Field of Drug Control Through Knowledge Sharing. Penny mengatakan peningkatan kapasitas pengawasan obat untuk Palestina itu merupakan bagian dari kerja sama dua negara di bidang kesehatan.

Selain itu, terdapat kerja sama untuk bidang multisektor lainnya. Pelatihan tahap satu itu dilaksanakan pada 15 hingga 19 Oktober. Pelaksanaan kegiatan itu bersamaan dengan digelarnya Pekan Solidaritas Palestina yang diselenggarakan tanggal 15 sampai 21 Oktober 2018 di Jakarta untuk memperingati 29 tahun hubungan diplomatik antara kedua negara. Ditambahkan,BPOM menyatakan komitmen untuk Palestina sejak kunjungan kerja ke Yordania dan Markas Besar Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) pada bulan November 2017. antara

Read 497 times Last modified on Tuesday, 16 October 2018 13:10