Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mengatakan, nilai-nilai demokrasi seperti toleransi dan saling menghargai harus ditanamkan sejak kanak-kanak. Berbicara dalam Konferensi Pelajar Demokrasi Bali Ke-2 yang diselenggarakan di Nusa Dua, Bali, Rabu (5/12) malam, Retno menjelaskan, nilai-nilai tersebut harus diadopsi oleh generasi muda untuk mencegah konflik atau perang.
Menurutnya, demokrasi harus diperjuangkan dan dipelihara dengan sungguh-sungguh, seperti halnya perdamaian. Seperti dikutip Antara, Menteri Retno Marsudi di hadapan 138 peserta konferensi yang berasal dari 57 negara menegaskan, generasi muda harus bisa menghormati perbedaan dan toleransi, untuk menciptakan dunia yang lebih baik bagi anak cucu mereka kelak. ant.6.12’18.mar