Monday, 10 December 2018 13:43

Wapres Menyerahkan Penghargaan Untuk Unit Kerja Bebas Korupsi

Written by 
Rate this item
(0 votes)
foto : Antara foto : Antara

 

Wakil Presiden Jusuf Kalla menyerahkan penghargaan Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani kepada 205 unit kerja kantor pemerintah yang berhasil membangun zona integritas. Jusuf Kalla di Jakarta Senin mengatakan, zona integritas perlu diterapkan guna meminimalkan potensi korupsi dalam memberikan pelayanan kepada publik.

Dikatakan, penghargaan tersebut diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi setiap tahun dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia. Hal itu dilakukan untuk memberikan apresiasi kepada kementerian dan lembaga pemerintah non-kementerian  yang melakukan percepatan reformasi birokrasi. (antara)

Read 398 times Last modified on Monday, 10 December 2018 14:05