Gubernur Banten, Wahidin Halim, meminta masyarakat untuk tidak percaya berita-berita bohong atau hoaks terkait kejadian bencana dan mengimbau untuk tidak panik ketika mendengar berita bohong tersebut. Permintaan tersebut disampaikan Wahidin Halim saat memberikan sambutan pada Rapat Kerja Forum Silaturrahmi Pondok Pesantren Provinsi Banten di Rangkasbitung, Rabu (26/12).
Seperti dikutip Antara, ia minta setiap informasi yang diterima harus disaring dulu kebenarannya. Sementara kepada para ulama, Gubernur Banten mengajak untuk bersama-sama menciptakan ketentraman dan kedamaian dalam masyarakat, dan menumbuhkan semangat saling bela antara Kiai. antara