Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Indonesia mendukung pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Biomassa, yang memanfaatkan sekam atau limbah padi milik PT Buyung Poetra Sembada, Tbk. Asisten Deputi Sumber Daya Mineral, Energi, dan Nonkonvensional, Amalyos, dalam siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Jumat (1/2) menjelaskan, dalam waktu dekat Indonesia akan memiliki energi listrik dari limbah penggilingan padi berupa sekam padi yang sedang dibangun oleh PT. BPS di Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatra Selatan. Apabila terwujud, maka Indonesia akan memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Biomassa sekam padi pertama yang dibangun oleh swasta. Menurut Amalyos, pembangunan pembangkit listrik 3 MegaWatt itu adalah dalam rangka mendorong pencapaian target pemenuhan pasokan listrik dari sumber bioenergi sebesar 5,5 GigaWatt pada tahun 2025. Antara