Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, akan memaparkan strategi pendidikan Kota Surabaya saat menjadi pembicara dalam Forum Pendidikan Internasional, yang berlangsung di Kota St. Petersburg, Rusia, Jumat (29/3). Seperti dikutip Antara, Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Surabaya, M. Fikser, di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (28/3) mengatakan, tahun ini, Kota Surabaya mewakili Negara Indonesia mendapat undangan secara khusus melalui kedutaan Rusia di Indonesia, untuk berdiskusi pada forum Internasional tersebut.
Ia menjelaskan, dalam forum yang meliputi diskusi, pertukaran pengalaman, dan dialog profesional para ahli pendidikan tersebut, Tri Rismaharini antara lain akan berbicara mengenai bagaimana mengubah paradigma pendidikan secara luas. Kegiatan itu akan dihadiri oleh 450 perwakilan dari berbagai Negara, termasuk Vietnam, Tiongkok, dan Jepang. ant.28.3’19.mar