Badan Anggaran (Banggar) DPR menyetujui target pertumbuhan ekonomi sebesar 5,2 persen hingga 5,5 persen dalam asumsi makro Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020 yang diajukan pemerintah.
Kesepakatan ini diambil dalam rapat Banggar DPR RI bersama Kementerian Keuangan, Bank Indonesia, serta Kementerian Perencanaan dan Pembangunan Nasional/Bappenas pada Senin, di Jakarta.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang turut hadir dalam rapat itu mengapresiasi proses pembahasan bersama Banggar DPR RI. Antara.