Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan perusahaan asal Republik Rakyat Tiongkok, Sinomach-He,menandatangani kerja sama dalam menghilirisasi produk timah menjadi produk jadi, sebagai upaya pemerintah daerah meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat daerah itu. Seperti dikutip Antara, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan, usai penandatanganan kerja sama di Pangkalpinang, Rabu (10/7) mengatakan, sebelum adanya kerja sama ini, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah mendapat dukungan material timah untuk hilirisasi produk timah menjadi produk jadi.
Dukungan itu diberikan untuk memantapkan dukungan pemerintah terhadap peningkatan investasi di daerah penghasil bijih timah nomor dua terbesar dunia ini. Melihat produksi timah diBangka Belitung, Vice Presiden Sinomach-He, Xiaomi Ping, berharap, ada kesempatan lain untuk perencanaan pembangunan dan proyek lainnya yang bisa dijalankan dalam produk investasi dan kerja sama. Antara.