12
April

 

Pemerintah Indonesia akan menginisiasi lebih banyak forum kerja sama antara Indonesia dan Afrika untuk menemukan potensi peningkatan kerja sama ekonomi antara keduanya. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada penutupan Forum Indonesia Afrika 2018 di Nusa Dua, Bali, Rabu (11/4). Selain itu, menurut Retno, Indonesia akan meningkatkan langkah konsolidasi dengan Negara-negara Afrika dengan membentuk satuan tugas untuk Afrika. Satuan tugas ini bertugas memetakan kebijakan terkait dengan pembangunan infrastruktur di Afrika. Lebih lanjut Retno menyebut, Indonesia dan Afrika juga bersepakat untuk meningkatkan kerja sama pendanaan keuangan. Terkait hal ini, Menteri Retno berharap agar sektor pendanaan melalui National Interest Account dapat diperluas skala dan jangkauannya bagi Negara-negara Afrika  

“ Pertama adalah bahwa Indonesia akan menginisiasi lebih banyak forum baik pada tingkat pemerintah maupun pada tingkat bisnis untuk menemukan dan untuk mencocokkan, share experience mengenai policy dan kepentingan-kepentingan atau ketertarikan di bidang bisnis. Ke dua adalah bahwa secara efektif kita ingin mengkonsolidasikan engagement kita dengan Afrika dengan membentuk task force on Indonesian Infrastructure to Africa. Atau kita sebut task force to Africa. Task force ini akan terdiri dari berbagai kementerian lembaga dan juga private sector yang tugasnya adalah untuk memetakan dan mengimplementasikan kebijakan-kebijakan yang terkait dengan bidang infrastruktur dengan Afrika. Yang ke tiga adalah Indonesia dan Afrika sepakat untuk meningkatkan financing “.

Selain ketiga poin tersebut, Menteri Retno Marsudi juga menyebut bahwa selama pelaksanaan Forum Indonesia Afrika 2018 di Nusa Dua, Bali, Indonesia juga telah berhasil menginisiasi pembentukan perjanjian dagang berupa Preferential Trade Agreement dengan sejumlah Negara Afrika. Hal ini dimaksudkan untuk membuka pintu kerja sama Indonesia dan Afrika semakin luas, di antaranya dengan menghilangkan tariff yang menghambat peningkatan hubungan ekonomi kedua pihak. Menteri Retno juga menyampaikan, dalam gelaran IAF 2018, perusahaan-perusahaan asal Indonesia telah menunjukkan komitmen tinggi dalam meningkatkan hubungan antara Indonesia dan Negara-negara Afrika. Sementara itu, dalam konteks kerja sama Selatan-Selatan, menurut Retno, Indonesia telah menyampaikan kesanggupannya untuk bekerja sama lebih erat dengan Negara-negara Afrika. (ndy)

12
April

 

Perang dagang antara Amerika Serikat dan Tiongkok menyebabkan sejumlah negara terkena dampak naiknya bea masuk ekspor, turunnya permintaan produksi, dan semakin kurangnya sejumlah kegiatan perdagangan antar negara. Menanggapi hal ini, Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (11/4) mengatakan, Indonesia tetap akan menerapkan kebijakan perdagangan terbuka dengan negara lain, dan akan menguatkan kerja sama dengan negara-negara anggota Uni Eropa. Indonesia akan mengingatkan Uni Eropa bahwa Indonesia termasuk negara pembeli pesawat Airbus terbanyak dari Eropa. Karena itu, Wakil Presiden meminta Uni Eropa untuk tidak diskriminatif dalam masalah perdagangan..

“ Artinya kita ingatkan kepada Eropa, bahwa kita membeli banyak, termasuk pembeli terbesar Airbus contohnya oleh Lion, oleh Garuda dan, juga lain-lainnya. Karena itu jangan memberlakukan diskriminatif, karena kita juga bisa mengambil kebijakan yang sama, Jangan terjadi diskriminasi “.

Wakil Presiden Jusuf Kalla menambahkan, Indonesia perlu membuat perjanjian dengan Uni Eropa menghadapi perang dagang dunia. Satu sama lain saling ketergantungan kebutuhan teknologi, produksi peternakan, dan rempah rempah. Untuk itu, Jusuf Kalla menyebut pemerintah akan menempuh jalur negosiasi. Dalam negosiasi yang sudah ditempuh ada syarat yang sulit dipenuhi baik permintaan dari pemerintah Indonesia maupun permintaan negara yang terlibat kerja samaRIZKI

12
April

 

Pemerintah Indonesia menargetkan untuk memiliki Konsul Kehormatan di seluruh Negara di benua Afrika tahun ini. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi usai memberikan arahan kepada sejumlah Duta Besar Indonesia untuk Negara-negara di Afrika, di Nusa Dua, Bali, Rabu (11/4). Menteri Retno menjelaskan, pemerintah Indonesia menganggap penting keterwakilannya di semua Negara di Afrika. Oleh karena itu, Menteri Luar Negeri meminta kepada para Duta Besar untuk bisa mengajukan nama kandidat Konsul Kehormatan, paling lama hingga enam bulan ke depan. Konsul Kehormatan., menurut Retno, memainkan peran penting, bukan hanya dalam meningkatkan kerja sama Negara sahabat dengan Indonesia, namun juga memiliki peran penting dalam upaya perlindungan warga Negara Indonesia di masing-masing Negara

“ Oleh karena itu untuk mengoptimalkan, maka kita berencana paling tidak untuk sampai akhir tahun ini di mayoritas atau kalau bisa semua tetapi kalau tidak di titik penting Negara-negara Afrika kita sudah akan memiliki konsul kehormatan. Dengan konsul kehormatan itu paling tidak kita memiliki mata dan telinga di lapangan. Selain untuk urusan ekonomi tentunya konsul kehormatan ini akan sangat berguna untuk perlindungan warga negara Indonesia. Karena beberapa waktu belakangan ini banyak juga warga negara Indonesia yang menghadapi masalah di Negara-negara Afrika. Termasuk adalah ABK kita. Kalau kita memiliki konsul kehormatan maka akan lebih mudah bagi kita untuk segera merespon apabila ada masalah. Oleh karena itu, saya sudah berikan target bahwa dalam 3-4 maksimal 6 bulan, tentunya kita harus mencari orang yang tepat untuk menjadi konsul kehormatan “.

Selain itu, dalam pertemuannya dengan para Duta Besar Indonesia untuk Negara-negara Afrika, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi jugamenjelaskan, pemerintah Indonesia memberikan tugas khusus kepada para Duta Besar Indonesia di Afrika untuk memfokuskan pada upaya peningkatan kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Negara-negara Afrika tersebut. Retno menekankan pentingnya para Duta Besarmenindaklanjuti hasil pertemuan dari seluruh rangkaian Indonesia Afrika Forum 2018, sekembalinya mereka ke Negara penugasan. (ndy)

11
April

 

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Nizar Ali mengatakan jamaah haji Indonesia tahun ibadah 1439 Hijriyah akan mulai diberangkatkan ke Arab Saudi pada 17 Juli 2018. Hal itu dikatakan Nizar Ali dalam keterangan tertulisnya yang diterima Antara di Jakarta, Selasa. Dia mengatakan gelombang pertama akan menuju Madinah pada 17-29 Juli dan gelombang kedua berangkat ke Jeddah mulai 30 Juli sampai 15 Agustus. Sebagaimana pemberangkatan, fase kepulangan jamaah juga dilakukan dalam dua tahap. Pertama dilakukan dari Jeddah pada 27 Agustus-8 September. Sementara gelombang kedua dipulangkan dari Madinah pada tanggal 9-26 September. Terdapat dua maskapai penerbangan yang mengangkut jamaah haji dari Indonesia ke Saudi dan sebaliknya, yaitu Garuda Indonesia dan Saudi Airlines (Saudia). Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N Mansury mengatakan tahun ini pihaknya telah menyiapkan 14 pesawat, terdiri dari tiga pesawat B747-400, lima pesawat B777-300ER dan enam pesawat A330-300/200. Garuda, kata Pahala N Mansury, tahun ini juga meningkatkan jumlah awak kabin haji menjadi 540 orang dari tahun sebelumnya 506 awak kabin dengan komposisi 25 persen adalah putra-putri daerah asal embarkasi.Antara