Sumarno

Sumarno

21
October

 

(voinews.id)Rusia Rabu menyerukan mobilisasi bantuan internasional untuk mendukung Afghanistan termasuk untuk mencegah krisis kemanusiaan dan mengurangi arus migrasi. Pernyataan itu disampaikan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov kepada wartawan sebelum pembicaraan dengan Taliban serta para pejabat Tiongkok dan Pakistan dimulai.

 Lavrov dikutip Reuters juga mengatakan dia menyesali ketidakhadiran Amerika Serikat dalam konferensi tersebut. Washington tidak menghadiri pertemuan di Moskow itu atas alasan teknis tetapi mengatakan pihaknya berencana untuk bergabung dalam pembicaraan serupa pada masa depan. (antara)

21
October

(voinews.id)Pemerintah akan mengizinkan pesawat mengangkut penumpang dengan kapasitas penuh atau 100 persen seiring pemberlakuan syarat tes polymerase chain reaction (PCR) bagi penumpang pesawat. Hal ini dibenarkan oleh Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati ketika dikonfirmasi Kompas.com Kamis. Adita mengatakan aturan baru ini akan dituangkan secara lebih rinci dalam surat edaran (SE) dari pemerintah. Dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 53 Tahun 2021 pemerintah mewajibkan penumpang perjalanan udara membawa hasil tes PCR (H-2) negatif sebagai syarat penerbangan. Peraturan ini mulai berlaku Kamis.

Sebelumnya pemerintah hanya mewajibkan pelaku perjalanan udara wajib menunjukkan hasil negatif antigen (H-1) sebagai syarat penerbangan. Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyampaikan perubahan aturan syarat perjalanan udara dari tes antigen menjadi tes PCR ini karena peningkatan jumlah kapasitas penumpang sehingga diperlukan peningkatan skrining. (kompas)

21
October

 

Pemerintah menetapkan arah kebijakan energi nasional yang menitikberatkan pada perlindungan lingkungan melalui pembangunan rendah karbon. Hal itu dikatakan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif dalam sebuah diskusi di Jakarta Kamis. Arifin mengatakan arah kebijakan energi nasional ke depan adalah transisi dari energi fosil menjadi energi baru terbarukan sebagai energi yang lebih bersih minim emisi dan ramah lingkungan.

Arifin Tasrif menjelaskan pemerintah saat ini sedang menyusun Grand Strategy Energi Nasional yang bertujuan untuk mewujudkan bauran energi nasional berdasarkan prinsip keadilan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan. Tujuannya adalah terciptanya ketahanan kemandirian dan kedaulatan energi. Arifin juga menjelaskan dokumen itu telah memetakan rencana penambahan kapasitas pembangkit energi baru terbarukan sebesar 38 gigawatt sampai tahun 2035 dengan memprioritaskan pengembangan energi surya. (antara)

21
October

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo meyakini ekspor Indonesia masih bisa bertumbuh lebih tinggi karena pemulihan ekonomi di negara-negara mitra dagang yang terus berlanjut. Hal itu dikatakan Presiden Joko Widodo saat membuka secara daring Trade Expo Indonesia Digital Edition di Jakarta Kamis. Presiden melihat peluang pertumbuhan lebih tinggi untuk ekspor datang dari beberapa negara mitra dagang yang berhasil melanjutkan tren pemulihan ekonomi.

 Ia mencontohkan Tiongkok yang tumbuh 7,9 persen Amerika Serikat tumbuh 12,2 persen Jepang tumbuh 7,6 persen dan India yang tumbuh 20,1 persen. Pemulihan mitra dagang diharapkan dapat meningkatkan permintaan dari Indonesia untuk ekspor. Presiden berharap Trade Expo Indonesia Digital Edition 2021 dapat menjadi penghubung pelaku usaha khususnya eksportir dan pembeli untuk menjalin kerjasama bisnis dan mendorong kegiatan ekonomi dan industri. (antara)