Sumarno

Sumarno

05
October

 

(voinews.id) Inggris menyambut baik pernyataan penolakan Indonesia tentang referendum palsu Rusia dan pencaplokan secara ilegal wilayah kedaulatan Ukraina. Demikian pernyataan Kedutaan Besar Inggris di Jakarta yang dikutip Antara Selasa. Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Owen Jenkins dalam pernyataan tersebut mengatakan, Inggris memiliki pandangan yang sama dengan Indonesia bahwa semua negara harus menghormati kedaulatan dan integritas wilayah negara lain.

Sebelumnya. Pemerintah Indonesia melalui pernyataan Kementerian Luar Negeri RI menegaskan, Indonesia secara konsisten menjunjung tinggi dan menghormati prinsip-prinsip Piagam PBB. Prinsip-prinsip ini juga berlaku dalam kasus referendum empat wilayah di Ukraina. Pelaksanaan referendum tersebut melanggar prinsip-prinsip Piagam PBB dan hukum internasional. (antara)

30
September

 

(voinews.id) Rusia sedang mempelajari kemungkinan pertemuan tatap muka antara para perunding Rusia dan Amerika Serikat mengenai perjanjian pengendalian senjata nuklir yang penting. Dalam pengarahan media di Moskow, juru bicara Kementerian Luar Negeri Maria Zakharova mengatakan. Rusia terbuka untuk menghidupkan kembali inspeksi di bawah perjanjian START Baru.

Inspeksi fisik di bawah perjanjian telah ditangguhkan sejak 2020. awalnya sebagai akibat dari pandemi virus corona. Perjanjian tersebut menetapkan batasan jumlah senjata nuklir yang dapat dikerahkan oleh masing-masing pihak dan menguraikan persyaratan untuk verifikasi dan inspeksi persenjataan nuklir masing-masing pihak. (reuters)

30
September

 

(voinews.id) Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy akan mengadakan pertemuan darurat dengan pejabat tinggi keamanan politik dan pertahanan pada Jumat menyusul pengumuman Kremlin tentang rencana Rusia untuk menganeksasi empat wilayah Ukraina. Demikian ditulis juru bicara kepresidenan Serhiy Nykyforov di Facebook. dikutip Reuters.

Kremlin mengatakan, Presiden Rusia Vladimir Putin Jumat akan menandatangani dokumen pada yang menyatakan aneksasi Moskow atas wilayah-wilayah di Ukraina di mana Rusia telah mengorganisasi referendum. Ukraina dan Barat menganggap referendum tersebut sebagai referendum palsu yang diadakan di bawah todongan senjata di wilayah Ukraina yang dikuasai Rusia. (reuters)

30
September

 

(voinews.id) Perdana Menteri Inggris Liz Truss memecah keheningannya pada Kamis. setelah hampir seminggu kekacauan di pasar keuangan yang dipicu oleh rencananya untuk pemotongan pajak. Ia mengatakan bersedia mengambil keputusan "kontroversial" untuk menyalakan kembali pertumbuhan. Hal itu dikatakannya dalam serangkaian wawancara dengan stasiun radio BBC lokal.

Truss menjadi perdana menteri pada 6 September setelah memenangkan kepemimpinan Partai Konservatif yang memerintah dengan janji untuk memotong pajak. Mata uang Poundsterling turun sekitar 1 persen terhadap dolar AS membawa penurunannya pada September menjadi lebih dari 7 persen, hampir dua kali penurunan euro terhadap dolar. (antara)