Menteri Pariwisata RI Arief Yahya, menyambut diaktifkannya forum sinergitas kerja sama kepariwisataan se-Sulawesi atau Sulawesi Incorporated dengan memanfaatkan network turis asing maupun nusantara, yang saat ini dinilai sukses di Provinsi Sulawesi Utara yang digagas Gubernur Olly Dondokambey. Arief Yahya di Gorontalo, Minggu mengatakan, Sulawesi Incorporated mendesak dilaksanakan. Kalau mau memajukan pariwisata Gorontalo khususnya, harus menjadikan Manado atau Sulawesi Utara sebagai penghubung.
Dikatakannya, sebagai penghubung maka Gubernur Gorontalo harus membangun kerja sama dengan Gubernur Sulawesi Utara diantaranya menyalurkan wisatawan Republik Rakyat Tiongkok ke Gorontalo dengan pesawat. antara
Bupati Bone Bolango Hamim Pou menyebut akan menggelar 50 festival pada tahun 2020 yang termotivasi dari Kabupaten Banyuwangi dalam mengembangkan pariwisata. Hamim Pou di Gorontalo, Minggu mengatakan, kolaborasi dan melihat kembali potensi wisata Gorontalo itu sebenarnya apa kekuatannya, oleh sebab itu perlu adanya kolaborasi antara pihak pusat, kemudian kabupaten dan juga swasta dalam mengelola wisata di Gorontalo.
Menurutnya, perlu adanya pengetahuan lebih tentang kekuatan dari setiap obyek wisata yang dimiliki. Dikatakan,Gorontalo terkenal dengan pariwisata alam, kemudian budayanya dan itulah yang harus dikelola secara bersama-sama. antara
Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno, menilai pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di pulau-pulau yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), seperti Pulau Messa, dapat membantu kesejahteraan masyarakatnya. Menteri Rini Soemarno di Pulau Messa, NTT, Minggu mengatakan, masyarakat di pulau ini menggunakan mesin diesel untuk menyalakan listrik, kalau menggunakan diesel biayanya mencapai sekitar 360 ribu rupiah per bulan, namun kalau menggunakan pembangkit listrik tenaga surya biaya yang dikeluarkan lebih hemat yakni sekitar 30 ribu rupiah sampai dengan 40 ribu rupiah per bulan.
Dengan demikian, kehadiran PLTS tersebut membuat masyarakat di pulau tersebut bisa menabung, bahkan bisa memiliki bisnis atau usaha sehingga mereka bisa sejahtera. Rini Soemarno Minggu, 6/10 meresmikan lima PLTS Komunal di NTT. antara
Wakil Presiden HM Jusuf Kalla menilai rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga sampah (PLTs) guna mengurai persoalan sampah di Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, membutuhkan investasi yang jauh lebih mahal.
Hal tersebut dikatakan Jusuf Kalla saat berada di Balai Kota Makassar, Minggu. Ia mengatakan pembuatan pupuk kompos jauh lebih murah dibandingkan membuat pembangkit listrik dan itu akan sulit berhasil, bukan hanya di Indonesia tapi di beberapa negara lain juga demikian. antara