Duta Besar Indonesia untuk Lebanon Hajriyanto Thohari mengatakan Indonesia dapat meningkatkan perdagangan dengan Lebanon. Hajriyanto Thohari di kantor The Centre for Dialogue and Cooperation among Civilisations (CDCC), Jakarta, Senin mengatakan, Lebanon juga masih berada dalam kondisi diboikot oleh Amerika Serikat di bidang perdagangan.
Dikatakan, itu merupakan tantangan bagi Indonesia untuk meningkatkan perdagangan dengan Lebanon. Berdasarkan keterangan dari KBRI Beirut, menurut data dan statistik bea cukai Lebanon, perdagangan bilateral pada tahun 2017 mencapai level tertinggi 108.9 juta, dolar Amerika dengan 90 persen surplus ke Indonesia. ant.
Diplomasi Indonesia menghadapi tantangan yang berat di tahun-tahun mendatang. Hal ini diungkapkan Mantan Duta Besar Indonesia und Amerika Serikat, Dino Pati Djalal dalam Ambassadorial Farewell Lecture yang diselenggarakan oleh Center for Dialogue and Cooperation among Civilization di Jakarta Senin.
Tantangan yang berat itu menurut Dino Pati tidak lagi dapat dijawab hanya dengan politik Bebas Aktif namun Bebas Aktif Plus. Untuk meningkatkan nilai tambah bagi diplomasi Indonesia seorang Duta Besar perlu juga mencari peluang. Salah satu yang harus dilakukan adalah para Diplomat Indonesia harus melakukan sesuatu yang berbeda saat melaksanakan tugasnya. (voi/bnp)
Produk alat utama sistem persenjataan -alutsista buatan Indonesia potensial dipasarkan di pasar industri senjata di Mesir dan negara lainnya di kawasan Afrika, karena kualitasnya sudah berkelas dunia. Duta Besar Indonesia untuk Mesir, Helmy Fauzi, melalui keterangan tertulis yang diterima Antara di Denpasar, Bali, Minggu (10/2) mengatakan, produk alat utama sistem persenjataan Indonesia sudah dipakai di banyak negara serta memiliki harga yang kompetitif, sehingga mampu bersaing dengan produsen senjata lain.
Ia menjelaskan, pihak Markas Besar TNI sudah melakukan penjajakan kerja sama pertahanan Indonesia-Mesir. Hal ini ditandai dengan kunjungan kerja Kepala Badan Intelijen Strategis, Marsekal Muda TNI Kisenda Wiranata Kusuma, ke Mesir pada 6 sampai 8 Februari lalu. Dalam kegiatan tersebut, Kisenda Wiranata Kusuma melakukan sejumlah pertemuan, termasuk dengan pejabat dari Military Intelligence Directorate Mesir. antara
Panitia Pemilihan Luar Negeri Kuala Lumpur meminta para pekerja Indonesia untuk meminta izin lebih awal dari pabrik, perkebunan atau dari majikan, agar bisa mencoblos pada pemilihan umum -Pemilu 2019. Koordinator Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya Kedutaan Besar Republik Indonesia Kuala Lumpur dan Ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri Kuala Lumpur, Agung Cahaya Sumirat, di Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (10/2) mengatakan, tugasnya sebagai Panitia Pemilihan Luar Negeri Kuala Lumpur adalah berusaha mendorong dan memfasilitasi warga negara Indonesia agar menggunakan hak pilihnya.
Pencoblosan pada Pemilu 2019 di Tempat Pemungutan Suara -TPS di seluruh Malaysia akan berlangsung Minggu, 14 April. antara