Sumarno

Sumarno

12
May

VOInews, Jakarta: Inggris. Amerika Serikat dan sebagian besar negara-negara Barat mengutuk pelanggaran oleh para faksi yang berperang di Sudan. Negara-negara tersebut dikutip Reuters Kamis  menyerukan kepada Dewan Hak Asasi Manusia PBB untuk meningkatkan pengawasan konflik dalam rapat darurat badan tersebut pada Kamis.

Namun banyak negara menentang apapun tindakan dewan. dengan duta besar Sudan menggambarkan konflik tersebut sebagai urusan internal dan menyerukan "solusi Afrika untuk masalah Afrika". Perang antara tentara Sudan dengan pasukan paramiliter saingannya telah menewaskan ratusan orang dan melukai ribuan lainnya. mengganggu pasokan bantuan, membuat warga mengungsi. serta mengubah area pemukiman Khartoum menjadi zona perang sejak pertengahan April.(antara)

12
May

VOInews, Jakarta: Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dalam keterangan tertulis yang dikutip Antara Kamis mengatakan ekspor produk serat rayon viskose atau viscose staple fibre (VSF) berpeluang meningkat setelah terbebas dari perpanjangan kedua pengenaan bea masuk antidumping (BMAD) di India. Pembatalan BMAD produk VSF ini berdasarkan laporan Semi-Annual Report Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) yang diterbitkan Pemerintah India pada 19 April 2023.

Dengan demikian eksportir Indonesia tidak lagi dikenakan BMAD sebesar 0,103 hingga 0,512 dolar AS per kilogram. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik kinerja ekspor VSF Indonesia ke India mencapai nilai tertinggi pada 2022 yaitu sebesar 110 juta dolar AS. Sementara itu untuk periode Januari-Februari 2023 nilai ekspor VSF Indonesia ke India tercatat sebesar 11,05 juta dolar AS atau naik 32,18 persen dari periode yang sama pada 2022 yang sebesar 8 juta dolar AS.(antara)

12
May

VOInews, Jakarta: Jerman menyatakan keprihatinan mendalam atas bombardemen maut Israel di Gaza yang menewaskan paling sedikit 21 warga Palestina dan melukai lebih dari 60 orang lainnya. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Jerman Christofer Burger di Berlin Kamis dikutip Anadolu menegaskan bahwa warga Gaza dan Israel berhak hidup damai dan bermartabat.

Burger menegaskan kembali dukungan Jerman untuk solusi dua negara dalam mengakhiri konflik Israel-Palestina.Sementara itu. Kementerian Luar Negeri Swiss juga mengkhawatirkan kekerasan antara Gaza dan Israel akan meluas.Negara Eropa tersebut menekankan pentingnya perlindungan bagi warga sipil dan menyatakan telah menghubungi pihak-pihak terkait guna mendesak agar mereka menghormati hukum humaniter internasional dan memulihkan ketenangan. (antara)

08
May

VOInews, Jakarta: Indonesia mengajak ASEAN (Assosiation of South East Asian Nations) agar mengembangkan ketahanan kawasan sebagai upaya menjadi pusat pertumbuhan ekonomi, memperkuat faktor-faktor pendukung (pertumbuhan ekonomi), dan mendorong implementasi ASEAN Outlook on the Indo-Pacific (AOIP). Hal itu dikatakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers usai pertemuan ke-22 Dewan Masyarakat Ekonomi ASEAN (ASEAN Economic Community Council.AECC) di Jakarta Minggu.

Pada pertemuan tersebut sejumlah isu strategis kawasan dibahas.. Pertama. kondisi ekonomi saat ini yang mempengaruhi integrasi kawasan mengingat pertumbuhan ekonomi ASEAN diperkirakan sebesar 4,7 persen di tahun 2023 dan 5 persen di tahun 2024. Karena itu, menurut Airlangga, ASEAN menjadi bright spot on the dark horizon. Pembahasan kedua adalah perkembangan 16 Prioritas Ekonomi (Priority Economic Deliverables.PED) yang diangkat Indonesia dengan tujuan meningkatkan daya saing dan konektivitas, serta mengakselerasi transformasi digital. (antara)