Wednesday, 15 August 2018 13:11

Indonesia Memainkan Peranan Konstruktif Dalam Membangun Perdamaian di Semenanjung Korea

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Foto : VOI Foto : VOI

 

Indonesia sebagai negara sahabat tradisional Korea Selatan dan Korea Utara dari dulu hingga sekarang telah memainkan peranan konstruktif dalam membangun perdamaian di Semenanjung Korea. 

Hal itu disampaikan Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Kim Chang-beom saat diwawancarai reporter Voice of Indonesia Daulat Pane dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Korea yang jatuh pada tanggal 15 Agustus 1945, di Kedutaan Besar Korea Selatan di Jakarta baru-baru ini.

Menurut Dubes Kim Chang-beom saat ini Semenanjung Korea berada dipersimpangan yang krusial untuk suatu perubahan, dan Indonesia juga berperan sebagai jembatan yang menghubungkan kedua Korea di forum multilateral. Ditegaskannya  bahwa semua gerakan positif yang telah berlangsung dapat membangun kepercayaan Amerika Serikat, Korea Selatan dan Korea Utara. Namun demikian penyelesaian masalah di Semenjung Korea masih membutuhkan peranan komunitas internasional termasuk Indonesia.

“Jadi semua rangkaian gerakan positif ini dapat membangun kepercayaan antara AS, Korut dan Korsel.  Namun demikian perjalanan masih panjang, karena membangun perdamaian permanen di Semenanjung Korea adalah seperti lari maraton tidak seperti lari jarak pendek 100 meter, kita tidak dapat menyelesaikannya hanya dengan satu dorongan kuat, kita butuh kesabaran butuh perhatian yang lebih besar dan butuh dukungan yang lebih besar dari komunitas internasional termasuk Indonesia. Indonesia telah memainkan peranan konstrukti dalam menciptakan perdamaian dan stabilitas di Semenanjung Korea.”

Kim Chang-beom lebih jauh mengatakan, melalui olimpiade musim dingin Pyeongchang, kedua korea telah dapat menyelesaikan beberapa kesulitan dan sepakat untuk masuk bersama dalam parade atlet pada pembukaan Olimpiade Musim Dingin di Korea Selatan serta membentuk satu tim hoki es wanita. Ditambahkannya, untuk Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, Sumatera Selatan,  Korea Selatan dan Korea Utara akan masuk bersama dengan membawa satu bendera dalam parade atlet pembukaan. Selain itu kedua Korea telah sepakat untuk membentuk tim bersama untuk beberapa cabang olahraga termasuk bola basket. DP

Read 554 times Last modified on Wednesday, 15 August 2018 13:25