Wednesday, 18 March 2020 08:08

Kadin Minta Pemerintah Perluas Stimulus ke Semua Sektor

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto : Antara Foto : Antara

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia meminta pemerintah memperluas pemberian stimulus ke dunia usaha, tidak hanya bidang manufaktur. Hal itu dikatakan Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P Roeslani kepada wartawan di Menara Kadin, Jakarta, Selasa, (17/3). Baru-baru ini pemerintah memberikan stimulus fiskal berupa pemotongan pajak yang ditujukan bagi industri manufaktur. Menurut Rosan permintaan tersebut terkait penyebaran virus corona di dunia, khususnya di Indonesia yang mengganggu kinerja berbagai industri serta sektor usaha dan membuat perekonomian melambat. Ia pun berharap, ada kemudahan restrukturisasi dari perbankan atas izin Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Diharapkan pula ada relaksasi yang diberikan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah. Sebab pelemahan ekonomi ini berdampak pula ke mereka. (antara) 

Read 523 times