Wednesday, 18 March 2020 10:02

PM Jepang Sebut G7 Dukung Olimpiade Terlaksana

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Seorang kamerawan mengenakan masker pelindung wajah menyusul wabah penyakit virus corona (COVID-19) di depan spanduk yang memperlihatkan logo-logo perusahaan dan sponsor Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 di ruang media di Tokyo, Jepang, 17 Maret 2020. (REUTERS/ISSEI KATO) Seorang kamerawan mengenakan masker pelindung wajah menyusul wabah penyakit virus corona (COVID-19) di depan spanduk yang memperlihatkan logo-logo perusahaan dan sponsor Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 di ruang media di Tokyo, Jepang, 17 Maret 2020. (REUTERS/ISSEI KATO)

 

Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe menyatakan para pemimpin negara-negara G7 sepakat mendukung Olimpiade. Hal itu dikatakan hinzo Abe kepada wartawan sekitar tengah malam di Tokyo Selasa. Namun dia tak menjawab pertanyaan apakah G7 membahas penundaan Olimpiade karena pandemi virus corona. Pernyataan itu disampaikan setelah para pemimpin negara G7 menggelar pertemuan luar biasa lewat konferensi video. Dalam pertemuan itu, para pemimpin G7 akan melakukan apa saja untuk memerangi pandemi virus corona. Mereka akan bekerja sama lebih erat lagi dalam melindungi kesehatan publik, lapangan kerja, dan pertumbuhan. antara

Read 363 times Last modified on Wednesday, 18 March 2020 11:08