Jakarta (VOI News) - Duta Besar Uni Eropa untuk ASEAN Igor Driesmans meluncurkan Laporan Kerjasama Uni Eropa-ASEAN Blue Book 2020, Jumat (08/05/2020) di Jakarta. Blue Book merupakan publikasi tahunan mengenai kerjasama antara Uni Eropa dan ASEAN. Tahun ini, Blue Book dengan tema “Mitra Alami” yang merefleksikan kerjasama Uni Eropa dan ASEAN, yang mencakup isu perdagangan dan integrasi ekonomi, konektivitas, dialog kebijakan, dan mitigasi perubahan iklim dan lingkungan.
Dalam sambutannya, Igor Driesmans menyoroti kondisi global yang terdampak akibat pandemi virus Corona. Menurutnya dalam beberapa waktu kedepan, program kerjasama antara Uni Eropa dan ASEAN akan lebih difokuskan pada upaya merespon pandemi. Sebelumnya, Uni Eropa telah menyalurkan bantuan sebesar 350 juta Euro guna mendukung upaya melawan pandemi oleh ASEAN.
Igor menyatakan bahwa sebagai mitra, Uni Eropa mendukung ASEAN untuk melakukan upaya bersama sebagai kawasan untuk menangani pandemi virus Corona.
“Hari ini kita merasakan dampak dari virus Corona dan kami telah memutuskan untuk bekerja bersama pada 20 Maret lalu di mana Menteri Luar Negeri dan Menteri Kesehatan membahas upaya bersama melawan virus Corona secara vitual tentunya. Bagi kami, ini adalah perlawanan internasional. Solidaritas internasional, integritas internasional dan kerjasama internasional merupakan kunci untuk melawan virus Corona. Bukan untuk kepentingan sendiri melainkan untuk saling membantu. Oleh karenanya, upaya kita ini tidak akan gagal untuk saling menyelamatkan," kata Igor Driesmans.
Terkait kerjasama Uni Eropa dan ASEAN, Duta Besar Igor Driesmans menyampaikan bahwa kerjasama kedua kawasan tersebut telah berjalan semakin baik. Kedua pihak telah bekerjasama dalam berbagai hal mulai dari perubahan iklim hingga keamanan maritim, ekonomi digital hingga komputerisasi berkekuatan tinggi.
Menurutnya, hingga saat ini, Uni Eropa masih menjadi mitra pembangunan nomor satu bagi ASEAN dengan portofolio mencapai 250 miliar Euro. Investasi Uni Eropa di ASEAN tercatat menjadi investasi tertinggi serta mitra dagang kedua terbesar bagi ASEAN. Kerjasama ini diharapkan dapat terus ditingkatkan di masa mendatang. (VOI/Ndy/TGH)