Friday, 30 March 2018 14:07

Indonesia Bidik 74.000 Wisatawan Dari Vietnam 2018

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Kementerian Pariwisata menargetkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara dari Vietnam ke Indonesia selama 2018 sekitar 74.000 orang, atau meningkat dari target 2017 sebanyak 64.000 orang. Target kunjungan turis Vietnam ini diyakini tercapai seiring dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi negara tersebut yang tetap tinggi dalam 10 tahun terakhir. Hubungan bilateral pemerintah Indonesia dengan Vietnam makin erat sehingga dimungkinkan mengembangkan kerja sama, terutama dari sisi pariwisata.

Demikian dikatakan Duta Besar Republik Indonesia untuk Vietnam Ibnu Hadi kepada Antara di sela-sela Vietnam International Travel Mart (VITM) 2018 di Hanoi International Center for Exhibition, Jumat. Ia menjelaskan, tingkat ekonomi Vietnam yang selalu tumbuh di atas 6 hingga 7 persen per tahun mengakibatkan jumlah penduduk berpenghasilan menengah ke atas di negara itu terus bertambah. (antara)

Read 717 times Last modified on Saturday, 31 March 2018 10:10