(voinews.id)Gubernur Sulawesi Selatan HM Nurdin Abdullah mengatakan pihaknya telah mengajukan protes kepada Pemerintah Tiongkok atas penemuan drone di Pulau Tenggol, Masalembu, dan Kepulauan Selayar.Nurdin Abdullah di Makassar, Senin, mengatakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan juga telah berkoordinasi dengan Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VI terkait penemuan (unmanned underwater vehicle-UUV) atau drone tersebut.
Dikatakan, penemuan drone yang diduga kuat milik Tiongkok itu merupakan tindakan yang harus mendapatkan perhatian serius.Ia juga menyatakan jika keberadaan drone di daerah itu merupakan aktivitas mata-mata sehingga patut diwaspadai.Antara