Menteri Ketenagakerjaan Muhammad Hanif Dhakiri mengatakan, populasi usia muda di Indonesia terus berkembang. Puncaknya pada 2030 yang jumlahnya bisa mencapai 70 persen dari total penduduk Indonesia. Hal itu diungkapkan Muhammad Hanif Dhakiri, saat menghadiri kuliah tamu akademisi dan pegiat Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang digelar Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bakti Bangsa dengan tema Entrepreneurship, Mengentaskan Pengangguran, di Gedung Islamic Center, Pamekasan, Jawa Timur, Senin (21/5). Menurutnya, jumlah penduduk usia muda yang besar, bisa menjadi berkah jika mereka kreatif, inovatif dan produktif. Jika tidak, maka akan muncul masalah-masalah sosial kaum muda seperti pengangguran, kejahatan sosial dan lain sebagainya. Hanif menambahkan, guna memastikan bonus demografi itu benar-benar menjadi berkah bagi Indonesia, bangsa Indonesia harus memperkuat karakter moral maupun kinerjanya serta memperkuat skill para pemuda. Kbrn