Tuesday, 27 July 2021 11:10

Presiden: ASN bukan pejabat yang justru minta dilayani

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo menyebut Aparatur Sipil Negara (ASN) bukanlah pejabat yang dilayani malah sebaliknya harus melayani masyarakat. Hal itu dikatakannya dalam acara "Peluncuran Core Values ASN Berakhlak dan Employer Branding ASN Bangga Melayani Bangsa." Acara ini ditayangkan di 50 kanal Youtube kementerian/lembaga/pemerintah daerah di seluruh Indonesia, pada Selasa. Presiden mengingatkan, setiap ASN harus mempunyai orientasi yang sama yaitu memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

Untuk itu ASN dilengkapi dengan kewenangan dan sumber daya yang diberikan oleh negara. Otoritas dan sumber daya tersebut, menurut Presiden Jokowi, harus digunakan secara akuntabel dengan loyalitas tinggi kepada pemerintah bangsa dan negara. Acara tersebut juga dihadiri secara virtual oleh para menteri Kabinet Indonesia Maju, para pimpinan lembaga, gubernur, bupati, wali kota, serta ASN di seluruh Indonesia. (antara)

Read 270 times Last modified on Tuesday, 27 July 2021 15:25