Friday, 29 June 2018 09:18

Indonesia dan Timor Leste Sepakat Tingkatkan Kerjasama Bilateral

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

 

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Presiden Republik Demokratik Timor Leste Fracisco Guterres Lu Olo, Kamis di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat. Kunjungan ini merupakan kunjungan luar negeri pertama Presiden Guterres usai dilantik sebagai Presiden tahun lalu. Dalam sambutannya Presiden Joko Widodo menyebut kunjungan kenegaraan tersebut menunjukkan kedekatan dan eratnya hubungan antara Indonesia dan Timor Leste. Dalam pertemuan tersebut, menurut Jokowi, kedua kepala negara sepakat untuk meningkatkan hubungan bilateral yang menatap kedepan. Beberapa hal yang menjadi fokus pembahasan antara lain kerjasama bidang perdagangan dan investasi. Dalam pertemuan tersebut Presiden Joko Widodo menyampaikan komitmen Indonesia untuk terus menjadi mitra terpercaya dalam pembangunan ekonomi di Timor Leste.  

“Indonesia merupakan mitra utama perdagangan Timor Leste dan sebagaimana diketahui 9 BUMN dan sekitar 400 perusahaan yang dimiliki warga Negara Indonesia beroperasi di Timor Leste. Nilai investasi Indonesia di Timor Leste mencapai lebih dari 595 juta US dolar. Oleh karena itu kami sepakat memulai negosiasi dan mencapai kesepakatan untuk perjanjian promosi dan perlindungan investasi dan perjanjian penghindaran pengenaan pajak berganda. Saya yakin pemerintah Presiden Lu Olo akan terus memberikan jaminan dan kepastian hukum bagi investasi Indonesia. “  

Lebih lanjut, Presiden Jokowi menyebut, kedua kepala Negara juga sepakat untuk meningkatkan kerjasama di bidang konektifitas. Dalam hal ini, menurut Presiden Jokowi, kedua kepala Negara membahas penyelesaian pembangunan jembatan Motaain. Jembatan ini nantinya akan menghubungkan Motaain di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur dengan Batugade di Timor Leste. Selain itu menurut Presiden Jokowi, kedua kepala negara juga menyambut baik dibukanya rute penerbangan yang menghubungkan Kupang dan Dili. Selain itu, Presiden Joko Widodo dan Presiden Francisco Guterres Lu Olo juga bersepakat untuk meningkatkan kerjasama di bidang pendidikan dan pembangunan kapasitas. Jokowi menegaskan, Indonesia menyambut baik keinginan besar pelajar dan mahasiswa Timor Leste untuk melanjutkan studi di Indonesia. (voi/ndy) 

Read 599 times Last modified on Friday, 29 June 2018 10:40