Monday, 14 March 2022 11:20

Pulau Luzon di Filipina Diguncang Gempa M 6,4

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 6,4 mengguncang Luzon, pulau utama Filipina pada Senin (14/3) pagi waktu setempat. Belum ada laporan kerusakan akibat gempa bumi ini. Dilansir AFP, Senin (14/3/2022), gempa bumi kuat namun dangkal ini tercatat mengguncang wilayah yang berjarak 110 kilometer dari Morong di Provinsi Bataan, Luzon pada Senin (14/3) pagi, sekitar pukul 05.05 waktu setempat.

Getaran gempa ini turut dirasakan oleh warga yang tinggal di dekat ibu kota Manila, dengan kebanyakan dari mereka terbangun dari tidur saat gedung-gedung berguncang kuat. Gempa bumi dangkal biasanya memicu kerusakan lebih besar dibanding gempa yang pusatnya lebih dalam. Namun Institut Vulkanologi dan Seismologi Filipina menyatakan, diperkirakan tidak ada kerusakan akibat gempa bumi ini. detik

Read 321 times Last modified on Monday, 14 March 2022 14:29