Wednesday, 06 April 2022 09:53

Jokowi: Generasi Milenial Harus Melek Finansial agar Mampu Seimbangkan Konsumsi dan Investasi

Written by 
Rate this item
(0 votes)

(voinews.id) Presiden Joko Widodo mengatakan, generasi milenial dan generasi Z harus melek (tau) finansial, berwirausaha dan mudah beradaptasi dengan teknologi digital. Komposisi generasi milenial dan generasi Z yang saat ini dominan menjadi penentu masa depan bangsa. Generasi milenial dan Z harus terus didukung untuk mendapatkan bekal agar mampu mengoptimalkan masa produktifnya, harus melek finansial, berwirausaha menguasai digital.

Hal tersebut dikatakan Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan pada acara "Milenial Naik Kelas" yang disampaikan secara daring, Selasa (5/4/2022). Menurut  Presiden,  melek finansial sangat diperlukan oleh generasi milenial agar kaum muda mampu membuat perencanaan keuangan yang baik. Presiden menambahkan,  komposisi generasi milenial dan generasi Z Indonesia semakin dominan, menjadi penentu bagi kemajuan bangsa Indonesia. kompas

Read 301 times Last modified on Wednesday, 06 April 2022 19:31