Sunday, 15 July 2018 07:07

INASGOC Luncurkan Kumpulan Lagu Lagu Spesial Khusus Perhelatan Olaharaga Asian Games

Written by 
Rate this item
(0 votes)

Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) secara resmi meluncurkan album Asian Games 2018. Melalui album ini diharapkan pesta olahraga se-Asia itu semakin menggema. Dengan sejumlah lagu lagu yang berbahasa Inggris dan Indonesia, bukan hanya olahraga saja Indonesia semakin dikenal ke seluruh dunia akan tetapi juga para duta seninya.
Seremoni peluncuran dilakukan di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno, Jumat (13/7/2018) oleh Ketua INASGOC, 
Erick Thohir. Dipeluncuran album tersebut, selain memperkenalkan musisi yang terlibat dalam pembuatan album tersebut, Erick Thohir menjelaskan peluncuran album yang berisi lagu - lagu bertema ASIAN GAMES 2018 juga untuk mempromosikan Indonesia termasuk musisinya ke masyarakat internasional. Apalagi tidak hanya negara-negara Asia saja yang akan menyaksikan, Asian Games juga dapat ditonton secara gratis di Amerika, Eropa, dan Afrika. Ini artinya mempromosikan Indonesia dan berdampak pada ekonomi juga.  

Sementara itu, Gumilang Ramadhan, Ketua Asosiasi Rekaman Indonesia mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya dengan INASGOC. Menurut Ramadhan, pihaknya akan terus mempromosikan lagu lagu Asian Games di Youtube, Radio dan dijual di seluruh gerai salah satu restoran siap saji asal Amerika Serikat

Rian D'Massive, salah satu musisi penulis dan penyanyi lagu Bright as The Sun, mengatakan ia diberi waktu empat hari menjelang count down Asian Games di gelar pada 18 Agustus 2017 untuk membuat lagu tersebut. Menurutnya, ia rela menunda liburan yang sudah lama direncanakan hanya untuk membuat lagu khusus Asian Games. Rian bangga karena apa yang diciptakannya untuk kebanggaan negara. Energy of Asia, moto Asian Games 2018, menurut Rian, menjadi landasannya dalam menciptakan lagu. Karena dalam Energy of Asia ada semangat menghargai berbagai macam perbedaan. Dan di Indonesia dapat dijadikan contoh untuk negara lain dan menghargai perbedaan.

Sedangkan ada satu lagu khusus untuk atlet perempuan diciptakan Rapper Jflow yang berjudul Dance Tonight yang dinyanyikan Bunga Citra Lestari. Menurut JFlow, dirinya menciptakan lagu tersebut karena pada dasarnya perempuan itu ingin dibilang cantik, tapi cantik itu bukan hanya karena paras tapi akan lebih keren dengan hasil prestasi yang diraih.

Read 1024 times