Tuesday, 04 July 2023 12:23

Indonesia Mengecam Keras Serangan Israel di Tepi Barat

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

 

VOInews, Jakarta: Indonesia mengecam keras serangan besar-besaran Israel ke wilayah Jenin, Tepi Barat, pada Senin (3/7). Serangan darat dan udara tersebut telah mengakibatkan korban warga sipil.

"Indonesia mengecam keras serangan militer Israel di Jenin, Tepi Barat, yang sebabkan puluhan warga sipil Palestina tewas dan luka-luka," tulis Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI di media sosial Twitter, yang dipantau dari Jakarta, pada Selasa (4/7).

Menurut Kemlu RI, serangan itu tidak dapat diterima dan hanya memperburuk situasi kemanusiaan di Palestina serta mempersulit upaya perdamaian.

"Tindakan Israel ini tidak bisa dibiarkan begitu saja. Dewan Keamanan PBB harus segera mengambil sikap tegas dalam jalankan semua Resolusi DK PBB secara konsisten," tulis Kemlu RI.

Pasukan pertahanan Israel (IDF) mengonfirmasi pihaknya melakukan serangan secara besar-besaran tersebut, seperti dikutip dari The Jerusalem Post.

IDF mengatakan serangan itu sebagai bagian dari operasi kontraterorisme di dalam kota dan di kamp pengungsian Jenin. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran Israel diklaim sebagai markas bersama milisi gabungan Palestina di Jenin.

Lokasi itu juga diyakini Israel sebagai titik kumpul para milisi, tempat penyimpanan senjata dan bahan peledak, serta merupakan pusat komunikasi para milisi sebelum melakukan serangan ke Israel. Markas itu juga diduga Israel sebagai tempat pelarian para teroris yang diburu IDF.

Sebelum melakukan serangan, IDF mengklaim telah menyebarkan peringatan kepada warga Palestina di Jenin.

Sementara itu, Kepala Biro Politik Hamas Ismael Haniyeh menyerukan kepada warga Palestina di Tepi Barat untuk mendukung Jenin dan membela rakyatnya menggagalkan rencana musuh.

Read 314 times