Friday, 17 May 2019 13:00

Meski Belum Terjangkit, KKP Gencar Cegah Sindrom Kematian Dini Udang

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Meski Belum Terjangkit, KKP Gencar Cegah Sindrom Kematian Dini Udang Foto : news.kkp.go.id

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berupaya meningkatkan sosialisasi pencegahan penyakit sindrom kematian dini udang (biasa disingkat EMS atau AHPND) melalui kerja sama dengan sejumlah pemangku kepentingan sektor kelautan dan perikanan nasional.

Direktur Jenderal Perikanan Budi Daya KKP Slamet Soebjakto dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat, mengatakan, selama bulan April hingga Mei 2019 KKP bersama stakeholder perikanan budi daya seperti Shrimp Club Indonesia, Gabungan Perusahaan Makanan Ternak, usaha pengolahan dan lainnya melakukan road show sosialisasi pencegahan penyakit ini di Aceh, Sumatera Utara, Banten, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Kalimantan Utara, dan Nusa Tenggara Barat. Selain itu KKP juga membentuk dan mengintensifkan peran tim gugus tugas pencegahan penyakit AHPND beranggotakan unsur pemerintah, pelaku usaha, akademisi dan pakar. (antara)

Read 398 times Last modified on Friday, 17 May 2019 14:27