21
March

(Voinews.id) Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan apresiasi atas keterpilihan Indonesia untuk memimpin sidang Majelis IPU ke-144. Dalam pertemuan Governing Council, Senin di Nusa Dua Bali, Puan Maharani mengatakan dirinya akan memanfaatkan kesempatan itu untuk memimpin jalannya Sidang Majelis IPU ke-144 dengan transparan dan inklusif.

Puan mengatakan, DPR RI mengakui pentingnya diplomasi parlemen yang kuat. Menurutnya parlemen dapat menjembatani perbedaan antar negara serta memperkuat kerjasama internasional. Parlemen dunia menurutnya juga dapat mendorong penguatan multilateralisme serta menolak unilateralisme.

 Puan Maharani mengakui bahwa masing-masing negara memiliki kepentingan dan agenda yang diusung namun demikian dirinya berharap agar anggota IPU dapat juga memperhatikan kepentingan yang menjadi tujuan bersama dari pertemuan IPU.(Ndy)

21
March

 

 

(Voinews.id) Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan apresiasi atas keterpilihan Indonesia untuk memimpin sidang Majelis IPU ke-144. Dalam pertemuan Governing Council, Senin di Nusa Dua Bali, Puan Maharani mengatakan dirinya akan memanfaatkan kesempatan itu untuk memimpin jalannya Sidang Majelis IPU ke-144 dengan transparan dan inklusif.

Puan mengatakan, DPR RI mengakui pentingnya diplomasi parlemen yang kuat. Menurutnya parlemen dapat menjembatani perbedaan antar negara serta memperkuat kerjasama internasional. Parlemen dunia menurutnya juga dapat mendorong penguatan multilateralisme serta menolak unilateralisme.

 Puan Maharani mengakui bahwa masing-masing negara memiliki kepentingan dan agenda yang diusung namun demikian dirinya berharap agar anggota IPU dapat juga memperhatikan kepentingan yang menjadi tujuan bersama dari pertemuan IPU.(Ndy)

21
March

 

(Voinews.id)Pemerintah Indonesia menyatakan tidak akan menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi guna melindungi masyarakat dari dampak kenaikan harga minyak mentah dunia yang kini masih berada di atas 110 dolar AS per barel.

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerja Sama Kementerian ESDM Agung Pribadi mengatakan tingginya harga minyak mentah berdampak terhadap harga BBM dan pemerintah tetap menjaga harga BBM jenis Pertalite sebesar Rp.7.650 per liter, karena paling banyak dikonsumsi masyarakat.

"Untuk melindungi masyarakat, BBM bersubsidi seperti solar, minyak tanah, dan BBM yang paling banyak dikonsumsi masyarakat seperti Pertalite harganya tetap dijaga," ujarnya dalam keterangan yang dikutip di Jakarta, Senin.

Kementerian ESDM telah menetapkan harga minyak mentah Indonesia atau Indonesia Crude Price (ICP) Februari 2022 sebesar 95,72 dolar AS per barel. Sedangkan angka sementara ICP Maret 2022 sampai tanggal 17 sebesar 114,77 dolar AS per barel.

"ICP sementara masih tinggi di atas 114 dolar AS per barel, harga minyak Brent lebih tinggi lagi. Tingginya harga minyak tidak hanya berdampak pada APBN, tetapi harga penyediaan BBM," jelas Agung.

Pada Maret 2022 batas atas harga jual jenis BBM umum RON 92 sebesar Rp14.526 per liter. Harga tersebut merupakan cerminan dari harga keekonomian BBM berdasarkan formula harga dasar dalam perhitungan harga jual eceran BBM jenis umum.

Harga Jual BBM RON 92 di SPBU kini bervariasi tergantung para badan usaha. Kementerian ESDM mencatat berbagai SPBU menjual BBM RON 92 berkisar Rp11.000 sampai 14.400 per liter, kecuali Pertamina saat ini masih menjual RON92 atau Pertamax cukup rendah sebesar Rp9.000 per liter.

"Untuk harga BBM jenis umum memang ditetapkan badan usaha yang penting tidak boleh melebihi batas atas yang ditetapkan yaitu Rp14.526 per liter untuk Maret 2022," kata Agung.

Berdasarkan data Global Petrol Prices yang dikutip Kementerian ESDM pada 14 Maret 2022, kisaran harga BBM nonsubsidi di beberapa negara Asia Tenggara, antara lain Singapura Rp30.800 per liter, Thailand Rp20.300 per liter, Laos Rp23.300 per liter, Filipina Rp18.900 per liter, Vietnam Rp19.000 per liter, Kamboja Rp16.600 per liter, dan Myanmar Rp16.600 per liter.antara

21
March

 

(voinews.id)Pebalap yang berpartisipasi di Pertamina Grand Prix of Indonesia atau MotoGP Mandalika 2022 mendapat cenderamata berupa bumbu/bahan masakan/minuman khas Indonesia, sebagai upaya pemerintah untuk mempromosikan produk UMKM dan IKM lokal.

Cenderamata tersebut secara simbolis diserahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada para pebalap MotoGP, di Mandalika, Lombok, NTB, Minggu (20/3).

Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan cenderamata tersebut merupakan bentuk dukungan dari para pelaku usaha bumbu dan kuliner Indonesia di bawah koordinasi Gabungan Produsen Makanan Minuman Indonesia (GAPMMI).

"Kita berikan cenderamata ini khusus dengan isinya bervariasi mulai dari bumbu rendang, bumbu soto, bubur ayam, kerupuk, rempah seduh hingga varian kopi," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.

Selama dua tahun terakhir GAPMMI telah menjadi mitra strategis pemerintah dalam mengangkat kuliner Indonesia melalui Program "Indonesia Spice Up the World" (ISUTW).

Beberapa jenis bumbu/bahan dikemas dalam kotak souvenir yang didesain khusus. Isinya bervariasi mulai dari bumbu rendang, bumbu soto, bubur ayam, kerupuk, rempah seduh hingga varian kopi.

ISUTW merupakan program kolaboratif dari kementerian/lembaga, dunia usaha, akademisi, asosiasi, komunitas dan media untuk mempromosikan kuliner Indonesia ke pasar mancanegara, dengan target nilai ekspor sebesar 2 miliar dolar AS serta 4.000 restoran Indonesia di mancanegara pada 2024.

Target lainnya adalah mengangkat produk unggulan bumbu dan rempah-rempah merek lokal Indonesia ke pasar global.

Menko Luhut mengharapkan Program ISUTW dapat memacu pengembangan jaringan restoran Indonesia di luar negeri yang merupakan bagian dari gastrodiplomasi Indonesia.

"Melalui penambahan serta reaktivasi restoran cita rasa Indonesia di mancanegara tentunya akan meningkatkan ekspor pangan olahan terutama produk bumbu dan rempah-rempah Indonesia," ucapnya.

Berbagai jenis makanan khas Nusantara telah diperkenalkan dan disajikan di berbagai kegiatan di luar negeri. Mulai dari lima makanan nasional, yaitu rendang, nasi goreng, sate, soto, dan gado-gado sebagai lokomotif kuliner nusantara, termasuk kecap manis.

Kelima jenis makanan ini tentu tidak lepas dari racikan produk bumbu dan rempah-rempah Indonesia yang terkandung di dalamnya. Ada pun rempah yang ditargetkan yakni lada, pala, cengkeh, jahe, kayu manis, dan vanila.

Rempah sendiri menjadi daya tarik bangsa Eropa datang ke Indonesia. Melalui MotoGP Mandalika, "Indonesia Spice Up The World"  juga mampu menarik wisatawan mancanegara untuk berkunjung kembali ke Indonesia menjajaki wisata kuliner Nusantara.

"Harapannya, melalui ajang MotoGP ini, Program ISUTW juga mampu menarik wisatawan mancanegara untuk berkunjung kembali ke Indonesia menjajaki wisata kuliner Nusantara," pungkas Menko Luhut.antara